You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Jatimalang
Desa Jatimalang

Kec. Arjosari, Kab. Pacitan, Provinsi Jawa Timur

Selamat Datang di Website Resmi Desa Jatimalang Kecamatan Arjosari Kabupaten Pacitan Jam Pelayanan Kantor dibuka jam 08.00 - 13.00 WIB

Pilkades Jatimalang aman, Lancar dan Kondusif

Mbah Manto 07 Oktober 2018 Dibaca 652 Kali
Pilkades Jatimalang aman,  Lancar dan Kondusif

Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Jatimalang, Kecamatan Arjosari, Kabupaten Pacitan yang berlangsung Minggu (7/10) pagi hingga sore kemarin berjalan aman dan lancar.
Terpantau mayoritas masyarakat ikut berpartisipasi aktif dalam pelaksanaan Pilkades ini.
Ari indra, salah satu anggota Panitia Pemungutan Suara mengatakan terkait dengan proses pelaksanaan baik pemungutan maupun penghitungan suara berjalan lancar sesuai harapan.
"Kita bersyukur proses pesta demokrasi khususnya di desa kita aman dan lancar. Semua berjalan dengan terkendali," ujar satu di antara Panitia Pilkades Jatimalang, Ari Indra.
Ari Indra menjelaskan bahwa bukti lancar dan aman tersebut seperti di saat pemilihan dan perhitungan berjalan tanpa ada kendala.
"Saat pleno rekapitulasi pun juga berjalan tanpa masalah yang berarti. Hal itu tentu yang kita harapkan semua. Alhamdulillah Semua saksi dan calon bisa menerima hasil dengan legowo," katanya.
Sementara itu desa lainnya seperti Desa Karanggede Kecamatan Arjosari dalam pelaksanaan Pilkades tersebut juga berjalan tertib dan lancar.
"Proses pemilihan sejak pagi berjalan dengan lancar. Semua tahapan kita syukuri sesuai harapan," kata dia.
Di Kecamatan Arjosari tahun ini terdapat 7 desa yang melaksanakan Pilkades. Menurut Kapolsek Arjosari, AKP Sukinto Herman menyampaikan semua berjalan dengan aman dan lancar.
"Situasi pelaksanaan Pilkades di Kecamatan Arjosari aman dan kondusif," ujarnya singkat.
Sementara itu juga Camat Arjosari, Muniirul Ichwan, S.STP mengemukakan berdasarkan hasil pemantauan pihaknya proses pemilihan Kades di 7 desa berlangsung sesuai harapan.
"Alhamdulillah semua berjalan sesuai tahapan dan itu semua tentu tidak terlepas dari peran seluruh lapisan masyarakat," paparnya.